Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah kejuruan Kemendikbud membuka registrasi juri untuk Lomba Bahasa Indonesia dan Bahasa Asing 2016. Juri yang dibutuhkan antara lain: Juri Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jerman, Bahasa Jepang, Bahasa Mandarin, Bahasa Korea, dan Bahasa Prancis.
PENDAFTARAN JURI LOMBA BAHASA INDONESIA DAN BAHASA ASING 2016 |
Persyaratan Umum:
1. Warga Negara Indonesia atau Warga Negara Asing (Native) berkewarganegaraan Inggris/ USA/ Jerman/ Jepang/ Tiongkok/ Korea/ Prancis
2. Sehat Jasmani
3. Memiliki pengalaman min. 2 tahun dalam menggeluti salah satu bahasa di atas
Persyaratan berkas:
1. CV Lengkap
2. Foto Close-Up
3. Scan Identitas diri (KTP/Passport)
4. Menandatangani form pakta integritas, format sanggup diunduh di bit.ly/paktaintegritasjuri
5. Mengirim scan sertifikat kecakapan bahasa, sesuai bidang bahasa yang dilamar:
a. Scan sertifikat UKBI (Ujian Kemahiran Bahasa Indonesia) untuk Juri Bahasa Indonesia
b. Scan sertifikat TOEFL/IELTS untuk Juri Bahasa Inggris
c. Scan sertifikat GOETHE untuk Juri Bahasa Jerman
d. Scan sertifikat JLPT/Nouryoku Shiken untuk Juri Bahasa Jepang
e. Scan sertifikat HSK/YCT/BCT untuk Juri Bahasa Mandarin
f. Scan sertifikat EPS-TOPIK untuk Juri Bahasa Korea
g. Scan sertifikat DELF/DALF untuk Juri Bahasa Prancis
Semua persyaratan dikirim melalui email pesertadidiksmk@kemdikbud.go.id dengan Subject: JURI BAHASA - NAMA LENGKAP - BIDANG BAHASA YANG DIPILIH. Contoh: JURI BAHASA - WAHYU AWALUDIN - BAHASA INDONESIA
Berkas registrasi dikirim paling lambat tanggal 16 Juni 2016
No comments:
Post a Comment